MUSRENBANGDES SEBAGAI AJANG CEREMONIAL TAHUNAN
Abstract
Implementasi Undang – Undang RI No. 6 Tahun 2014 menimbulkan pro dan kontra dengan adanya kucuran Dana Desa sebesar 1 Milyar. Desa dituntut untuk merencanakan dan menganggarkan sejumlah dana yang diterima dari pemerintah pusat. Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui bagaimana proses dan tahap perencanaan dan penganggaran Pemerintah Desa di desa Tanean Lanjeng. Peneliti ingin mengevaluasi dan membuktikan secara empiris bagaimana sebenarnya praktik yang terjadi dalam lingkup pemerintahan desa tentang perencanaan dan pengangaran Anggaran Pendapatan Balanja Dana Desa (APBDES). Selain itu, riset ini bertujuan memberikan solusi sederhana mengenai proses perencanaan dan penganggaran yang baik dan benar sehingga tujuan anggaran bisa tercapai.Penelitian ini menggunakan paradigma kritis dengan pendekatan kualitatif dan menggunakan metode studi kasus dalam menganalisa data. Teknik yang digunakan untuk memperoleh data yakni wawancara tidak terstruktur, observasi, serta studi dokumentasi.
Kesimpulan penelitian berdasarkan temuan peneliti dilapangan mencakup beberapa hal yaitu, pelaksanaan Musrenbangdes hanya dilakukan sebagai acara ceremonial tahunan tanpa melibatkan partisipasi masyarakat. Akibatnya, usulan perencanaan yang akan dibuat untuk RPJMDesa, RKPDesa hanya ditentukan oleh kepala desa dan aparat desa. Selain itu, akibatkurang pahamnya fungsi, tugas dan tanggung jawab aparatur desa berdampak terhadap juga berdampak terhadap penyusunan RPJMDesa, RKPDesa, APBDes yang tidak dilakukan oleh pemerintah desa Tanean lanjeng melainkan melibatkan pihak kecamatan. Tentu saja hal ini berdampak terhadap proses penetapan APBDes di desa Tanean lanjeng yang mengalami keterlambatan. Temuan lainnya yang cukup menarik adalah “otonomi politik” di tingkat pemerintah desa yang dipegang dan dikendalikan oleh kepala desa berdampak terhadap manajemen pengelolaan keuangan desa. Kepala desa menempatkan “tangan kanannya” sebagai koordinator pengelolaan keuangan desa. Dampaknya tentu saja terhadap transparansi pengelolaan APBDesa belum terpenuhi.Full Text:
PDFReferences
Agusti, Restu. 2012. Pengaruh Partisipasi Penyusunan Anggaran Terhadap Kinerja Aparatur Pemerintah Daerah Dengan Dimoderasi Oleh Variabel Desentralisasi Dan Budaya Organisasi (Studi Kasus Pada Pemerintah Kabupaten Bengkalis). Jurnal Ekonomi Fakultas Ekonomi Universitas Riau Volume 20, Nomor 3.
Anggraini, Imeldha dan Redy S., Achdiar. 2011. Pengaruh Komitmen Organisasi dan Gaya Kepemimpinan Terhadap Hubungan Partisipasi Anggaran dan Kinerja Aparat Pemerintah Daerah. Jurnal Akuntasi Multiparadigma Vol 2, No 2 Hal. 186-368.
Burin, Ferdinandus Diri et., al. 2015. Analisis Konsistensi Perencanaan Dan Penganggaran Daerah. Jurnal Ekonomika-Bisnis Vol. 6 No. 2 Hal 177-188.
Dachliyati. 2015. Mengungkap Fenomena Fraud Atas Pengelolaan Dana Desa. Karya Ilmiah. Bangkalan: Program Pascasarjana Akuntansi Universitas Trunojoyo Madura.
Dewanti, Elsa Dwi Wahyu et., al. 2016. Analisis Perencanaan Pengelolaan Keuangan Desa Di Desa Boreng (Studi Kasus Pada Desa Boreng Kecamatan Lumajang Kabupaten Lumajang). Artikel Ilmiah Mahasiswa Akuntansi, Fakultas Ekonomi, Universitas Jember (UNEJ).
Friyanty, Ita. 2016. Faktor- Faktor Yang Mempengaruhi Kinerja Manajerial Aparat Pemerintahan (Studi Kasus Pemerintah Daerah Indramayu). Jurnal Tekun Universitas Mercu Buana Volume VII, No.01,Hal: 62 – 79.
Furqani, Astri. 2010. Pengelolaan Keuangan Desa Dalam Mewujudkan Good Governance (Studi Pada Pemerintahan Desa Kalimo’ok Kec. Kalianget Kab. Sumenep). Karya Ilmiah. Surabaya: Program Pascasarjana Universitas Pembangunan Nasional ”Veteran”.
Hidayati, Sri et., al. 2015. Pengaruh Partisipasi Anggaran, Pemahaman Penyusun Rencana Kerja Anggaran (Rka) Dan Asimetri Informasi Terhadap Efektifitas Anggaran Skpd Di Pemerintah Kota Mataram. Jurnal InFestasi Universitas Mataram Vol. 11, No.1, Hal. 93 – 111.
Indriani, Mirna dan Nadirsyah. 2014. Interaksi Antara Budgetary Participation Dan Karakteristik Sistem Akuntansi Manajemen Terhadap Kinerja Manajerial: Survei Pada Organisasi Pemerintah Daerah. Jurnal Fakultas Ekonomi Universitas Syiah Kuala.
Modesianne R.Y, Elitrisiana. 2016. Konsistensi Program Rencana Pembangunan Jangka Menengah Daerah Tahun 2013-2017 Dengan Anggaran Pendapatan Belanja Daerah Di Provinsi Dki Jakarta. Jurnal Pembangunan Daerah Volume 4.
Moleong, Lexy J. 2016. Metodologi Penelitian Kualitatif (Edisi Revisi). Jakarta: PT Remaja Rosdakarya.
Rahman, Fauzan et., al. 2015. Pengaruh Partisipasi Anggaran, Sistem Informasi Akuntansi Dan Peran Manajerial Pengelola Keuangan Daerah Terhadap Kinerja Pemerintah Daerah Kabupaten Aceh Tengah. Jurnal Magister Akuntansi Jurnal Magister Akuntansi Volume 4, No. 4 Hal 11-22.
Republik Indonesia. Peraturan Menteri Dalam Negeri Nomor 66 Tahun 2007 Tentang Pedoman Pembangunan Desa.
Republik Indonesia. Undang-Undang Nomor 14 Tahun 2008 Tentang keterbukaan Informasi Publik.
Republik Indonesia. Peraturan Pemerintah Nomor 60 Tahun 2014 Tentang Dana Desa yang Bersumber dari Anggaran Pendapatan dan Belanja Negara.
Republik Indonesia. Undang-Undang Nomor 6 Tahun 2014 Tentang Desa.
Republik Indonesia. Peraturan Pemerintah Nomor 43 Tahun 2014 Tentang Peraturan Pelaksanaan Undang-Undang Nomor 6 Tahun 2014 Tentang Desa.
Republik Indonesia. Peraturan Pemerintah Nomor 47 Tahun 2015 Tentang Peraturan Pelaksanaan Undang-Undang Nomor 6 Tahun 2014 Tentang Desa
Republik Indonesia. Peraturan Menteri Dalam Negeri Nomor 113 Tahun 2014 Tentang Pengelolaan Keuangan Desa.
Republik Indonesia. Peraturan Menteri Dalam Negeri Nomor 114 Tahun 2014 Tentang Pedoman Pembangunan Desa.
Republik Indonesia. Peraturan Menteri Desa Nomor 2 Tahun 2015 Tentang Pedoman Tata Tertib dan Mekanisme Pengambilan Keputusan Musyawarah Desa.
Republik Indonesia. Peraturan Pemerintah Nomor 22 Tahun 2015 Tentang Perubahan atas Peraturan Pemerintah Nomor 60 Tahun 2014 Tentang Dana Desa yang Bersumber dari Anggaran Pendapatan dan Belanja Negara.
Republik Indonesia. Peraturan Menteri Desa Nomor 21 Tahun 2015 Tentang Penetapan Prioritas Pembangunan Dana Desa Tahun 2016.
Republik Indonesia. Peraturan Menteri Desa Nomor 1 Tahun 2015 Tentang Pedoman Kewenangan Berdasarkan Hak Asal Usul dan Kewenangan Lokal Berskala Desa.
Rohimanto. 2015. Fenomena Pengelolaan Keuangan Desa (Studi pada Pemerintah Desa Banyuajuh, Kecamatan Kamal, Kabupaten Bangkalan). Karya Ilmiah. Bangkalan: Program Sarjana Universitas Trunojoyo Madura.
Rohmah, Nur Faizatun.2015. Pengelolaan Dana Desa Di Tahun Pertama: Kentalnya Mindset Kepala Desa Sebagai Si “Raja Kecil”. Karya Ilmiah. Bangkalan: Program Sarjana Universitas Trunojoyo Madura.
Sopanah. 2012. Ceremonial Budgeting Dalam Perencanaan Penganggaran Daerah: Sebuah Keindahan yang Menipu. Jurnal Widyagama Malang.
Subechan, et., al. 2014. Analisis Faktor-faktor Penyebab Keterlambatan Penetapan APBD Kabupaten Kudus. Wacana – Vol. 17, No. 1.
Surya, Ketrin. 2013. Evaluasi Penerapan Kebijakan Kepala Desa Dalam Pengelolaan Administrasi Keuangan Desa Empunak Tapang Keladan. Artikel Penelitian Universitas Tanjungpura Pontianak.
Sutaryo dan Carolina, Okki. 2014. Ketepatan Waktu Penetapan Anggaran Pendapatan Dan Bealanja Daerah Pemerintah Daerah Di Indonesia. Jurnal Universitas Sebelas Maret.
Tresnayani dan Gayatri. 2016. Pengaruh Partisipasi Anggaran, Asimetri Informasi, Kapasitas Individu, Dan Kejelasan Sasaran Anggaran Terhadap Potensi Terjadinya Budgetary Slack. E-Jurnal Akuntansi Universitas Udayana Vol.16.2.
Tuasikal, Askam. 2010. Fenomenologis Perencanaan Dan Penganggaran Pemerintah Daerah. Jurnal Akuntansi Universitas Jember.
Wangi, Chitra Ariesta Pandan dan Ritonga, Irwan Taufiq. 2010. Identifikasi Fakto-Faktor Penyebab Terjadinya Keterlambatan Dalam Penyusunan APBD (Studi Kasus Kabupaten Rejang Lebong Tahun Anggaran 2008 -2010). Simposium Nasional Akuntansi 13 purwokerto.
________, (http://m.republika.co.id/berita/nasional/umum/15/05/16/nog8bu-dana-desa-dijamin-rp-1-miliar-per-desa-pada-2016, diakses 13 Juni 2016)
DOI (PDF): https://doi.org/10.24127/akuisisi.v14i2.197.g305
Article Metrics
Abstract view : 557 timesPDF - 340 times
Refbacks
- There are currently no refbacks.

Akuisisi is licensed under a Creative Commons Attribution 4.0 International License.
Print ISSN : 1978-6581 Online ISSN : 2477-2984
Adress:
Fakultas Ekonomi dan Bisnis (FEB), Universitas Muhammadiyah Metro , Jl. Ki Hajar Dewantara No. 116 Iringmulyo, Metro Timur, Kota Metro, Lampung 34111.
Telephone: (0725)42445-42454
Email: akuisisijurnal@gmail.com